Berita terbaru tentang rencana pembangunan masjid Islamic Center. Komunitas Muslim di New York tetap melanjutkan rencana pembangunan Islamic Center di dekat lokasi runtuhnya menara kembar WTC yang kini disebut sebagai Ground Zero. Imam New York yang juga penggagas pendirian Islamic Center tersebut, Imam Feisal Abdul Rauf, mengatakan Islamic Center itu dibangun untuk mencegah terulangnya peristiwa yang serupa dengan tragedi 11 September 2001.
Ketika bicara di acara 60 Minutes televisi CBS, Ahad (26/9), dia menyatakan, pembangunan Islamic Center tersebut merupakan hal yang tepat untuk dilakukan. ''Amerika membutuhkan ini dan dunia Muslim membutuhkannya,'' ujarnya. ''Kita harus mengupayakan perdamaian.''
Ketika ditanya apakan pembangunan Islamic Center itu tidak sensitif karena berdekatan dengan Ground Zero, Rauf berkata, ''Kami ingin mencegah terulangnya peristiwa 11 September. Kami menginginkan platform untuk memperkuat suara moderat.''
Dia melanjutkan, kampanye untuk memenangkan hati dan pikiran merupakan bagian penting dari setiap aksi militer melawan kelompok ekstrimis radikal di keagamaan.''Jika peristiwa 11 September terjadi lagi di sana, saya ingin menjadi yang pertama meninggal dunia,'' tegas pria kelahiran Kuwait dan kemudian menjad warga negara Amerika ini.
''Tugas saya sebagai Muslim Amerika untuk berdiri di antara Anda, warga Amerika non-Muslim, dari kelompok-kelompok radikal yang ingin menyerang Anda,'' tandasnya.
Sumber: Republika.co.id
Browse: Home > Islam > Masjid Ground Zero untuk Cegah Terulangnya Tragedi 11 September
27 Sep 2010
Masjid Ground Zero untuk Cegah Terulangnya Tragedi 11 September
Masjid Ground Zero untuk Cegah Terulangnya Tragedi 11 September
2010-09-27T17:07:00+07:00
Sayyid Syafiq Alaydrus
Berita|Internasional|Islam|